KKD.id | Toko Online Resmi KK Indonesia

10 Makanan Untuk Mencegah Penuaan Dini

01 February 2020 | 13:14




Menjadi tua adalah hal pasti yang akan dialami oleh setiap manusia pada usia lanjut, namun seiring dengan perubahan lingkungan dengan tingkat polusi yang tinggi, cemaran bahan kimia atau bahkan asap rokok membuat banyak wanita maupun pria mengalami penuaan sebelum usia lanjut, hal ini tidak hanya menyebabkan timbulnya keriput namun juga menimbulkan penyakit di usia muda.

Radikal bebas merupakan “biang keladi” penuaan dini. Radikal bebas tidak hanya faktor dari lingkungan namun tubuh kita sendiri juga menghasilkan radikal bebas. Stress oksidatif dan peradangan adalah proses yang dihasilkan oleh radikal bebas untuk merusak organ tubuh termasuk kulit. Namun tidak perlu khawatir karena sebenarnya tuhan menciptakan banyak makanan yang dapat menangkal atau menetralisir radikal bebas atau biasa kita sebut dengan Antioksidan. Berikut 10 Makanan untuk mencegah penuaan dini :

  1. Buah Berry. Anthocyanin merupakan antioksidan kuat yang ada pada buah berry sekaligus sebagai pigmen yang memberikan warna biru, merah atau ungu. Dengan mengkonsumsi buah berry seperti blueberry, raspberry, stroberi tubuh anda akan terlindungi dari radikal bebas.
  2. Brokoli. Quercetin adalah antioksidan kuat yang ditemukan dalam brokoli yang berguna sebagai anti inflamasi dan melawan penyebab penuaan.
  3. Bayam. Lutein dapat ditemukan dalam bayam, kangkung, jagung, dan sayuran lainnya. Ia memiliki kemampuan untuk memberikan kapasitas antioksidan tambahan untuk kulit Anda dan meningkatkan hidrasi kulit.
  4. Bawang Putih. Allium merupakan antioksidan yang terdapat pada bawang putih dan daun bawang yang dapat membantu melawan radikal bebas dan meningkatkan kekebalan tubuh.
  5. Kacang. Kacang-kacangan kaya akan antioksidan seperti isoflavon yang ditemukan pada kedelai disebut sebagai makanan anti penuaan.
  6. Teh. Catechin adalah antioksidan yang dapat ditemukan pada teh hijau, mengkonsumsi 4-6 cangkir teh dalam sehari ditambah dengan lemon dapat meningkatkan aktivitas antioksidan dalam sel anda.
  7. Wine. Selain katekin, resveratrol juga ditemukan dalam anggur merah dan memiliki banyak sifat anti-penuaan.
  8. Sayuran Berwarna Kuning & Orange. Beta-karoten merupakan antioksidan yang terdapat pada sayuran yang berwarna kuning atau orange yang sangat baik untuk kesehatan kulit dan mata.
  9. Tomat. Lycopene adalah antioksidan yang terdapat pada tomat atau semangka yang mampu menghambat penuaan yang ditimbulkan oleh matahari dan dapat menetralisir radikal bebas.
  10. Salmon. Makan salmon setidaknya tiga kali seminggu, memiliki sejumlah manfaat untuk kulit, kandungan omega 3 akan merawat kulit agar terlihat tetap muda. Everydayhealth.

Selain 10 bahan di atas, alam juga menyediakan ratusan bahan pangan alami (raw food) yang selain padat gizi juga mengandung senyawa-senyawa fitokimia dan antioksidan (penangkal radikal bebas). Sayangnya zat-zat bermanfaat untuk tubuh ini banyak yang hilang selama proses pemanenan, penyimpanan, pengolahan hingga sampai menjadi suatu produk yang siap di konsumsi. Kondisi ini makin di perparah dengan teknologi pengolahan pangan secara massal (industri makanan olahan) yang telah menambahkan berbagai bahan tambahan (food additive) dan semakin tingginya polusi lingkungan yang berdampak meningkatnya kerusakan oksidatif dalam tubuh. Ini semua berujung pada semakin mudah munculnya berbagai penyakit degeneratif seperti diabetes mellitus, penyakit ginjal, stroke, sirosis dan sklerosis hati bahkan kanker.

Tak bisa dihindari dalam kondisi seperti ini suplemen antioksidan (AO) sangat dibutuhkan. Namun perlu dipahami untuk mendapatkan manfaat maksimal dan aman, pilihlah suplemen yang berbahan dasar alami bukan sintetis seperti NIWANA. Niwana merupakan AO alami dari bahan-bahan alami kaya antioksidan dan diolah sedemikian rupa sehingga memiliki kekuatan seperti AO SOD alami tubuh. Niwana sangat disarankan sebagai suplemen pendamping pengobatan penyakit degeneratif seperti kanker, diabetes, gagal ginjal, stroke dll. Untuk gangguan degeneratif yang lebih ringan konsumsilah Vitayang Q-10 suplemen AO alami yang diekstrak dari jagung.

Sumber : http://www.mausehat.com/10-makanan-untuk-mencegah-penuaan-dini/ntuk-mencegah-penuaan-dini/

 





Daftar
Akun
Spesial
Promo
Pesanan
Saya
Wishlist
Saya